Minggu, 25 Desember 2011

Sinopsis Detective Conan Movie 1

The Time Bombed Skyscraper


Terjadinya kasus pembunuhan yang terjadi pada suatu ketika. Conan mengemukakan analisisnya dan menangkap pelaku pembunuhannya.
Kemudian datanglah sepucuk surat undangan dari Teiji Moriya kepada Shinichi Kudo. Kudo lalu meminta tolong kepada Mouri sekeluarga dan Conan, "minta tolong pd diri sendiri" untuk menghadiri undangan tersebut. Ran menyetujui permintaan Shinichi dengan syarat, Ia harus berkencan dengan ran tanggal 3 Mei di Beika City.
Mouri sekeluarga dan Conan terpesona oleh bangunan karya Tn. Moriya. Mereka banyak bercerita, terutama soal Shinichi. tanpa perasaan aneh, Ran menceritakan janji kencannya dengan Shinichi di Beika City sebelum Hari Ulang Tahun Shinichi. "Romantisnyaa"
Tanggal 3 Mei, Ran berangkat untuk membeli kado untuk Shinichi (kaos Polo warna merah) "boleh dicoba". Conan membicarakan hal itu dengan Prof. Agasa. Saat sedang berbicara lewat telepon, di televisi disiarkan kasus pencurian bahan peledak bom plastik dalam jumlah yang besar. lalu yang lebih mengejutkan lagi adanya pemberitahuan dari pelaku kepada Shinichi Kudo.
Berturut-turut terjadi kasus bom plastik, yang harus dipecahkan Conan. Mulai dari bom pada mainan pesawat yang diberikan pada grup detective cilik, bom pada keranjang kucing, yang sempat membuatnya terluka, dan bom pada Circular Railway, yang membuat gempar Tokyo. "waaah, jangan sampe di Indonesia kaya begini" .
Conan yang "Galau" karena kawan2 nya terjebak di dalam kereta, bingung memikirkan Bom yang ada di dalamnya. Sementara di tempat lain Ran dan Sonoko (aahh nona cantik ini lagii) sedang berbincang- bincang "celaah bahasanyaa" tentang acara kencan Ran dan Shinichi "hhmm kasian ya, gak pernah jadi mereka kencannya".
beralih ke Bom dalam kereta api, semua penumpang panik dan ingin keluar, semua meronta-ronta ingin agar keretanya berhenti " sulit juga, yaaa.. dalam kondisi terdesak gitu". Untung nya, Conan berhasil memecahkan kasus bom pada kereta api tersebut. Dan semua penumpang selamat. ":) Conan emang sesuatuu"

Walaupun sudah berhasil mengatasi bom tersebut, masih terlalu dini untuk tenang "mengutip kt2 Inspektur Megure". Karena bahan peledak yang dicuri baru digunakan sepertiganya. Conan langsung garuk2 kepala setres kayaknya. tiba-tiba ia ingat sesuatu. Semua bom itu dipasang pada desain karya Tn. Moriya. "hhhmm intresting"
Karena penasaran, semua polisi bergegas menuju kediaman Tn. Moriya. Dan disana Conan menemukan hal yang mengejutkan. Lalu ia membuat trik dan menelpon Inspektur Megure sebagai Shinichi. Shinichi lalu membongkar semua kejahatan Tn. Moriya, bahwa ialah tersangka pengeboman. (Kogoro Tidur salah menuduh, Shiratori sebagai pelaku kejahatan) "hhhmmm bodooh,,"
Akhirnya Tn. Moriya berhasil ditangkap, tapi ada satu masalah lagi,, bom yang terbesar dipasang di Beika Center Building (Tempat janjiannya Ran & Shinichi). Conan langsung bingung. Kogoro ngamuk2 mau mukul Moriya"iyalah, itu bapak kan sayang banget ama anaknya" "Thanks dad, I Love you too".  Tn Moriya lalu berteriak,"Kalau ketemu sama Kudo, katakan padanya. Aku sudah membuat waktu 3 menit khusus untukmu, nikmati sebaik-baiknya"
Bom meledak dan pintu darurat rusak. Shinichi menelpon ke sambungan di Gedung tersebut, dan membantu Ran menjinakkan bom nya. tapi setelah semua kabel dipotong, bom gak berhenti. Ternyata masih ada dua kabel penentu. Salah satunya adalah kabel utama pemicu bom itu meledak. Bingung ingin memotong yang mana, dan jam pun sudah menunjukkan tengah malam. Shinichi gila memikirkan bom nya. ditengah kegilaan nya Ran berkata : "Shinichi?"
Shinichi : "Ha? (bingung, dan panik)
Ran : Happy Birthday Shinichi"
Shinichi : (kaget)
Ran : Soalnya mungkin aku tak akan bisa mengatakannya lagi
Shinichi : Ra.. Ran......(sunyiii) Potonglah
Ran : Eh?
Shinichi : Potong warna kesukaanmu
Ran : Tapi kalau seandainya meleset?
S : Heh aku tak peduli. toh kalau waktunya tiba kita juga bakalan mati "style nya Kudo banget" Kalau gitu, potonglah warna kesukaanmu
R : Tapi
S: Jangan khawatir, aku akan terus berada disini sampai kamu selesai memotongnya. kalau mati, kita sama-sama mati. "ooou so sweet"
R : Shinichi.
Ledakan berikutnya membuat keduanya terpisah. Ran menimang-nimang akan menggunting yang mana. tiba-tiba ada tim pemadam kebakaran yang menolong Conan, dari kata-katanya, ia ingat akan sesuatu. Conan berlari dan berteriak, "Ran potong yang biru, jangan yang merah" tidak ada jawaban dari Ran. Sekarang Ran dan gunting jahit di tangan nya berhadapan dengan dua kabel melintang, merah dan biru. Gambar menjadi kabur, dan tidak berwarna.Ran sudah bersiap memotong kabelnya. Kata-kata terakhirnya, "Selamat Tinggal Shinichi.":
Conan berteriak kencang "RAN"
.
.
.
.
.
.
.
Bom berhenti tepat pada timing 00.02. nyaris. Ran menggunting kabel biru. Tn. Moriya heran karena bomnya tidak meledak. Semua orang lega"gak jadi mati"
Semua akhirnya dievakuasi dan Mouri menangis. Tiba-tiba ada kri TV yang mewawancarainya. Jawaban Mouri bikin ngakak "Sebenarnya kasus pemboman ini bermaksud mencemarkan nama baikku sebagai detective sehingga putriku Ran dijebak" (*.?) apa hubungannya ya pak?? ada ada ajaa...
Ran berjalan mencari Shinichi dan menemukan Conan yang dahinya diperban. Conan bilang kalau Shinichi baru saja pergi dan bertanya, kenapa Ran memotong kabel biru, bukan merah. Ran bilang "soalnya aku gak ingin memotongnya. mungkin benang merah itu menghubungkan aku dan Shinichi kan??" Conan jadi Bingung.
Ran lalu bergumam dalam hati. " Aku menyesal tidak dapat mengatakan dengan baik. Aku sempat merasa gelisah sebentar, tapi kemudian aku ketiduran karena lelah. suasana di kota akhir minggu ini sangat sesak padat oleh kerumunan oramg. ketika menarik nafas dalam-dalam, suaraku tenggelam oleh bunyi speaker jalanan. Aku tak dapat merangkai kata-kata yang tepat, Itu pun karena sejak awal memang tidak ada hal yang hencak aku sampaikan, kata-kata yang kuteriakkan sekeras mungkin ke langit kota yang ramai ini adalah ucapan Happy Birthday kepada seseorang yang berada di suatu kota yang jauh.

THE ENd



manis banget yaa... andai aku bisa kayak Ran yang rela nunggu orang yang dia sayangi, padahal orang iu ada bersama dia. sedih. tapi yaa, satu hal yang bisa kita dapat, kalau mau mengatakan sesuatu katakan selagi bisa dan selagi orang itu ada, sebelum orang itu menghilang dan keberanian kita juga menghilang.
all My Love
Riyani